Barcelona Pertimbangkan Pulangkan Neymar, Tantangan dan Peluang di Depan Mata

  


Bandung,   tjahayatimoer.net - Barcelona kembali membuka peluang untuk mendatangkan Neymar pada bursa transfer musim panas mendatang. Diskusi awal antara kedua belah pihak telah berlangsung secara intens.

Menurut laporan The Athletic , Sabtu (1/3/2025), Neymar sudah lama menginginkan kepulangan ke Barcelona sejak kepindahannya ke Paris Saint-Germain (PSG) pada 2017. Meskipun sukses mencetak banyak gol di Paris, ia merasa belum menemukan kenyamanan seperti saat membela Blaugrana.

Pada 2019, di bawah kepemimpinan Josep Maria Bartomeu, Barcelona sempat mencoba memulangkannya, tetapi upaya tersebut menemui jalan buntu. Pada 2023, Neymar kembali menawarkan dirinya untuk kembali ke Camp Nou. Namun, situasi finansial klub yang sedang tidak stabil membuat rencana tersebut batal, sehingga ia akhirnya memilih bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Hilal.

Setelah menghadapi masa sulit di Liga Pro Arab Saudi akibat cedera panjang, Neymar memilih kembali ke Santos pada Januari lalu dengan kontrak jangka pendek. Meski begitu, ia dikabarkan masih berambisi untuk kembali merumput di Eropa, terutama bersama Barcelona.

Peran Pini Zahavi dalam Negosiasi

Agen Neymar, Pini Zahavi, menjadi sosok penting dalam proses pembicaraan ini. Zahavi memiliki hubungan baik dengan Presiden Barcelona, Joan Laporta, serta beberapa pemain dan pelatih di klub tersebut. Zahavi juga diketahui sebagai agen Robert Lewandowski dan pelatih Barcelona saat ini, Hansi Flick.

Laporta sendiri disebut-sebut tertarik untuk membawa kembali Neymar ke Camp Nou. Renovasi stadion yang hampir selesai menjadi faktor tambahan, karena kedatangan Neymar diprediksi akan meningkatkan jumlah penonton hingga 60 ribu orang per pertandingan musim depan. Selain itu, Neymar masih memiliki daya tarik besar bagi penggemar serta hubungan baik dengan beberapa pemain Barcelona saat ini, seperti Raphinha dan wonderkid Lamine Yamal.

Hambatan Finansial dan Strategi Taktik

Meski peluang terbuka, Barcelona tetap menghadapi tantangan besar. Salah satu kendala utama adalah kondisi keuangan klub yang belum sepenuhnya pulih. Walaupun Neymar dikabarkan bersedia menerima gaji lebih rendah, Barcelona tetap harus menyeimbangkan neraca keuangan mereka. Ada kemungkinan klub harus menjual beberapa pemain terlebih dahulu agar bisa menampung Neymar dalam skuad mereka.

Dari sisi taktik, keberadaan Neymar dalam tim juga masih menjadi tanda tanya. Mengingat riwayat cederanya yang cukup sering, ia mungkin kesulitan beradaptasi dengan gaya permainan agresif yang diterapkan Hansi Flick. Sistem permainan Flick menuntut pergerakan tanpa bola yang tinggi, yang bahkan membuat Lewandowski beberapa kali harus rela duduk di bangku cadangan. Beberapa sumber juga menyebutkan bahwa Flick belum sepenuhnya setuju dengan rencana mendatangkan Neymar.

Selain itu, Direktur Olahraga Barcelona, Deco, lebih condong untuk mendatangkan pemain yang lebih muda seperti Luis Díaz, Rafael Leão, atau Alexander Isak. Pemain-pemain ini dinilai lebih cocok dengan rencana jangka panjang klub dan strategi yang diterapkan oleh Flick.

Saat ini, Neymar mulai menunjukkan performa positif di Santos dengan mencetak dua gol dalam enam pertandingan. Apakah ini akan menjadi titik balik bagi Neymar untuk kembali ke Barcelona? Kita tunggu perkembangan lebih lanjut dalam beberapa bulan ke depan.(Red.AL)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MERESAHKAN !!! PT. LARASHATIKU ENVIRONMENTAL Disinyalir Lancarkan Dumping Sembarang Tempat.

Ada 6 Titik Indomaret Tanpa Izin, Gertak Persoalkan Toko Modern Siluman di 6 Titik.

Polda Jatim Dikritik karena Lambatnya Penanganan Kasus Rekayasa Pemilihan Kepala Desa