KEDIRI, tjahayatimoer.net – Ribuan peserta tes seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kabupaten Kediri harus menerima kenyataan pahit setelah gagal lolos ke tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Meskipun telah melewati tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), mereka tidak bisa melanjutkan ujian akibat pembatasan kuota yang hanya mengambil tiga kali lipat jumlah formasi yang tersedia.
Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kediri, Noor Rokhayati, melalui Kabid Pengadaan Informasi dan Fasilitas Profesi ASN, Andri Sugiarto, menjelaskan bahwa sebanyak 3.274 peserta mengikuti SKD, namun hanya 276 orang yang berhasil lolos ke tahap SKB. Jumlah peserta yang lolos ini tercatat tiga kali lipat dari jumlah kuota formasi yang hanya tersedia 92 posisi CPNS di Kabupaten Kediri.
“Menurut ketentuan BKN, yang bisa lolos hanya tiga kali dari jumlah formasi yang tersedia,” terang Andri, Selasa (19/11/2024).
Dari 3.274 peserta yang mengikuti SKD sejak 16 Oktober hingga 14 November, sebanyak 23 orang memilih menggunakan nilai SKD dari tahun sebelumnya karena sudah memenuhi passing grade. Sementara itu, 253 peserta lainnya tercatat tidak hadir pada saat ujian, sehingga mereka otomatis gagal.
Andri menegaskan, meskipun peserta berhasil mencapai nilai passing grade, jika rangking nilai mereka tidak memenuhi kuota yang disediakan, mereka tetap tidak dapat melanjutkan ke tahap SKB. “Misalnya, jika formasi hanya dua, maka yang lolos adalah enam orang dengan nilai tertinggi,” jelas Andri.
Bagi peserta yang berhasil lolos, mereka dapat mengecek pengumuman di akun pendaftaran masing-masing untuk memastikan apakah mereka masuk ke daftar peserta yang lanjut ke tahap SKB.
Selanjutnya, tahapan SKB CPNS di Kabupaten Kediri akan digelar mulai 20 November hingga 17 Desember 2024. Andri pun mengimbau agar peserta yang lolos dapat mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk meningkatkan peluang mereka lulus di tahap berikutnya. “Kisi-kisi tes SKB bisa dilihat di laman BKD untuk membantu persiapan,” katanya.
Dengan jadwal yang sudah ditentukan, para peserta diharapkan dapat memanfaatkan waktu persiapan untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapan dalam menghadapi tes lanjutan. (Red.D)
0 Komentar