Pencarian Hari Kedua, Pria Asal Mojokerto yang Tenggelam di Sungai Brantas Jombang Ditemukan

 


JOMBANG, tjahayatimoer.net Pencarian terhadap S (51), warga Desa Penompo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, yang melompat ke Sungai Brantas, Kesamben, Jombang, berhasil pada Selasa (17/9/2024). Jenazah korban ditemukan tertutup eceng gondok sekitar 100 meter dari lokasi tenggelam.

Sebelumnya, korban dilaporkan hilang sejak Minggu (15/9/2024). Tim SAR menemukan jenazahnya sekitar pukul 06.00 WIB dan segera membawanya ke daratan untuk dievakuasi ke RSUD Jombang.

Menurut Komandan Tim Basarnas Surabaya, Andu Pamuji, pencarian korban baru menemukan hasil di pencarian hari kedua, setelah di hari pertama nihil hasil.


"Baru membuahkan hasil pada pencarian kedua. Korban kami temukan posisinya mengambang dan tertutup eceng gondok pada jarak 100 meter dari titik tenggelam awal. Jasad lalu kami evakuasi ke RSUD Jombang," ucapnya. 


Andy menuturkan, Tim Basarnas Surabaya turun gunung usai mendapatkan laporan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jombang.


Tim BPBD Jombang belum berhasil menemukan jasad korban di pencarian hari pertama

Sebab itu, Tim Basarnas ikut terjun membantu BPBD Jombang guna mencari jasad korban.


Hingga pada akhirnya di hari kedua jasad korban ditemukan setelah tim gabungan dari Surabaya, Jombang dan Mojokerto dilibatkan.


"Kami menggunakan perahu karet untuk menyisir area sungai yang kami duga jasad korban berada di situ. Hingga akhirnya jasad kami temukan tertutup eceng gondok dalam posisi mengambang dan sudah tidak bernyawa," pungkasnya. (Red.N)



Posting Komentar

0 Komentar