Liga 1: Borneo FC Targetkan Curi 3 Poin di Kandang Singo Edan

 


Blitar,   tjahayatimoer.net - Laga Arema FC kontra Borneo FC akan tersanji pada pekan kedua Liga 1. Pelatih Borneo Pieter Huistra mengaku telah menyiapkan strategi khusus.
Laga Arema FC kontra Borneo FC akan digelar si Stadion Soepriadi, Kota Blitar, Sabtu (17/8).

"Arema tahun ini lebih kuat dari tahun lalu, dan tim kita juga sudah bagus. Pertandingan besok pasti menarik, mudah-mudahan besok kita bisa bermain dengan baik karena (kita) sudah melakukan persiapan," kata Pieter kepada awak media, Jumat (16/8/2024).

Pieter menyebut, telah menyiapkan strategi khusus untuk melawan Arema FC. Salah satunya, akan bermain sesuai dengan gaya permainan dengan gaya Borneo FC.

"Pertandingan kemarin kami tidak kalah, karena situasi penalti berbeda. Tapi untuk besok kita harus bermain dengan style Borneo FC, kita sudah belajar (kekalahan)," tegasnya.

Menurut Pieter, pemainnya siap mencuri tiga poin dari tim tuan rumah. Katanya, pemain Borneo FC telah dalam kondisi siap meraih kemenangan. Termasuk setelah menang perdana melawan Semen Padang FC, pada pertandingan sebelumnya.

"Kami siap, pemain sudah bagus. Semoga bisa mendapatkan hasil maksimal. Kita selalu mencoba dan harus bermain lebih bagus," tandasnya.

Para pemain Borneo FC tengah menjajal Stadion Soepriadi Kota Blitar. Mereka turut menggunakan ikat kepala pita merah putih sebagai simbol memperingati hari Kemerdekaan RI.(Red.AL)


Posting Komentar

0 Komentar