KEDIRI KOTA, tjahayatimoer.net – Kegiatan welcome dan farewell parade (pisah sambut) Kapolres Kediri Kota dilakukan pada Sabtu (3/2/2024) pagi di halaman Mako Polres Kediri Kota.
Kegiatan dihadiri oleh AKBP Teddy Candra, S.I.K, M.Si, Kapolres beserta Ibu (Pejabat Lama), AKBP Bramastyo Priaji, S.H, S.I., M.Si Beserta Ibu (Pejabat Baru), Kapolsek Jajaran Polres Kediri Kota Kediri, PJU Polres Kediri Kota, anggota Polres Kediri Kota, perwakilan Bhayangkari Polres Kediri Kota
“Kegiatan diawali dengan persiapan Apel Pisah Sambut Kapolres Kediri Kota. Penyambutan Kapolres baru berserta Ibu tiba di Mako Polres Kediri Kota. Pengalungan Bunga dan Penyerahan Hand Bouquet oleh AKBP Teddy Candra, S.I.K, M.Si beserta Ibu . Laporan komandan pedang pora dan di lanjutkan Tarian sambutan. Dilanjutkan laporan kesatuan di Gedung Rupatama Polres Kediri Kota. Kemudian welcome dan farewel parade Kapolres Kediri Kota dan yang terakhir pelepasan Kapolres Kediri Kota,” kata Kasi Humas Polres Kediri Kota Ipda Nanang S, S.H
Dalam kegiatan welcome dan farewell parade Kapolres Kediri Kota, pejabat lama dan pejabat baru Kapolres Kediri kota memberikan arahan pada pelaksanaan apel bersama.
Kapolres Kediri Kota yang lama, AKBP TEDDY CHANDRA, S.I.K., M.SI dalam arahannya menyampaikan bahwa ucapan terimakasih kepada loyalitas dan dedikasi kepada semua anggota Polres Kediri Kota.
“Anggota Polres Kediri Kota selama ini sangat luar biasa dalam menjalankan tugas dalam Kamtibmas diwilayahnya. selain itu, Anggota Polres Kediri Kota sangat mendukung penuh dalam pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) diwilayah hukum Polres Kediri Kota. Bahwa dengan kepemimpinan yg baru AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. Kami yakin dan percaya akan menjadi polres Kediri Kota yang lebih baik dan lebih sukses membawa Polres Kediri Kota lebih maju,” kata AKBP Teddy Chandra .
Usai memberikan sambutan Kapolres Kediri Kota yang baru AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si juga menyampaikan sambutan.
“Kami selaku pejabat Kapolres yang baru ijin bergabung untuk bisa dan bersama melanjutkan dalam melaksanakan tugas pokok Harkamtibmas di Polres Kediri Kota. Serta meminta dukungan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Kediri,” ujarnya.(red.al)
0 Komentar