Satuan Lalu Lintas Polresta Manado Gelar Pos Cakalang untuk Cegah Kemacetan dan Tingkatkan Keselamatan Lalu Lintas


MANADO, tjahayatimoer.net -   Personel Satuan Lalu Lintas Polresta Manado turut berperan aktif dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan melaksanakan kegiatan Pos Cakalang. Kegiatan ini dilakukan pada Rabu, (11/10/2023), bertujuan untuk mencegah kemacetan dan meningkatkan keamanan serta kenyamanan masyarakat yang beraktifitas di persimpangan dan pusat-pusat keramaian di Wilayah Hukum Polresta Manado.


Kapolresta Manado, Kombes Pol Julianto Sirait, melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono, menjelaskan bahwa Pos Cakalang dilaksanakan setiap pagi. Personel Satuan Lalu Lintas melakukan penjagaan dan pengaturan lalu lintas di titik-titik rawan kemacetan dan lakalantas. Tujuan utama kegiatan ini adalah menciptakan kawasan tertib berlalu lintas, meminimalisir pelanggaran, dan meningkatkan keselamatan.


“Pos Cakalang ini kita lakukan setiap pagi, personel melakukan pengaturan lalu lintas di sejumlah titik persimpangan untuk mencegah kemacetan dan menciptakan kenyamanan kepada masyarakat,” ungkap Ipda Agus Haryono.


Selain sebagai langkah pencegahan kemacetan, kegiatan ini juga berfungsi sebagai sarana sosialisasi kepada pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas dan mengutamakan keselamatan. Dengan demikian, diharapkan dapat meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polresta Manado.

(red.TIM)

Posting Komentar

0 Komentar