Gelar Pelatihan, Anggota DPRD Jatim Ungkap Pentingnya Pariwisata dan UMKM hingga Pelestarian Budaya

  


SURABAYA,    tjahayatimoer.net   - Anggota DPRD Jawa Timur, Agatha Retnosari mengungkapkan pentingnya sektor pariwisata hingga pengembangan Usaha Mikro Kecil Menengah atau UMKM.

Dua sektor ini dinilai saling berkaitan, sehingga ke depan butuh kolaborasi semua pihak. 


Hal ini disampaikan Agatha Retnosari saat dirinya mengadakan pelatihan bertajuk 'Urban Heritage-Surabaya Kota Wisata,' Sabtu (14/10/2023).

Agenda tersebut juga menghadirkan Nanang Purwono sebagai narasumber yang ahli di bidang sejarah Kota Surabaya. 

“UMKM bisa maju jika ditopang dengan pariwisata setempat,” kata Agatha Retnosari yang juga anggota Komisi B DPRD Jatim dalam keterangannya kepada wartawan, Minggu (15/10/2023). 

Agatha Retnosari yang merupakan politisi PDI Perjuangan itu menaruh konsentrasi besar terhadap UMKM.


Baginya UMKM sangat berperan besar dalam sektor perekonomian, terutama bisa menjadi lapangan pekerjaan baru. 

Lantaran keterkaitan sektor pariwisata terhadap UMKM, legislator Dapil Surabaya itu mengungkapkan pentingnya upaya melestarikan sejarah dan kebudayaan yang ada. 


Apalagi, disebutkan salah satu konsep Tri Sakti Bung Karno yakni berkepribadian dalam kebudayaan.

Kota Surabaya yang memiliki sejarah dan budaya yang melekat merupakan kekayaan yang perlu terus dikembangkan. 

"Kolaborasi penting untuk mewujudkan pelestarian budaya agar tidak hilang di masa anak cucu kita dan di mata dunia," ujarnya. 

Sementara itu, Nanang Purwono, ahli di bidang sejarah Kota Surabaya memaparkan, sejarah yang saat ini diamati dari Kota Pahlawan adalah bangunan kolonial peninggalan Eropa. Padahal, lanjutnya, Surabaya punya banyak hal klasik yang sangat nusantara. (read.al)



Posting Komentar

0 Komentar