Surabaya, tjahaytimoer.net – Rivalitas suporter memanas lagi di pekan kesebelas Liga 1 musim 2023/2024. Hal ini pecah di duel antara Persija Jakarta dengan Persib Bandung pada Sabtu (2/9/2023).
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Patriot tersebut, ada sejumlah insiden yang melibatkan pendukung Persija dengan suporter Persib yang hadir di Patriot.
Terlihat ada pria yang diduga pendukung lawan diamuk oleh suporter tuan rumah. Insiden itu viral di media sosial. Hingga membuat tensi di antara kedua belah suporter memanas kembali.
Arya Sinulingga sebagai anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI sekaligus Ketua Komite Ad Hoc Suporter pun bersuara. Ia mengaku sudah berkoordinasi dengan pendukung Persija maupun Persib.
“Kami sudah koordinasi, sudah meminta supaya dilakukan secepatnya pertemuan dan rekonsiliasi sampai level akar rumput,” kata Arya.
Ia menegaskan, PSSI sejatinya telah melarang suporter tim tamu untuk menghadiri laga away. Akan tetapi, larangan ini berulang kali dilanggar para suporter.
Khusus untuk insiden di Stadion Patriot, Arya menyebut para pentolan kedua kubu suporter sejatinya telah bergandengan tangan. Hanya saja, rekonsiliasi ini belum menjalar hingga akar rumput. (red.IY)
0 Komentar