Harga Cabai Naik di Kabupaten Pasuruan

 

Pasuruan, tjahaytimoer.net –  Harga cabai mengalami kenaikan di wilayah Kabupaten Pasuruan. Kepala UPT Pasar, Pahlevi mengatakan menaiknya harga cabai ini dikarenakan pengaruh musim.

“Untuk pasar Pandaan memang mengalami kenaikan, tapi di Pasar Bangil dan Sukorejo harga masih stabil. Bisa jadi musim cuaca yang ekstrem sehingga petani mengalami pengurangan hasil panen,” katanya.

Diketahui saat ini harga cabai di pasar pandaan mengalami kenaikan sampai Rp 3.000 per kilogram. Kenaikan harga ini terjadi pada cabai besar yang semula harga Rp 25.000 kini menjadi Rp 28.000.

Sedangkan untuk cabai kecil, semula memiliki harga Rp 25.000 saat ini mencapai Rp 27.000. Sehingga setiap kilonya para pembeli harus menambah uang sebesar Rp 2.000 perkilogramnya.

Tak hanya cabai harga kentang dan ucet juga mengalami kenaikan. Harga kentang sebelumnya yakni Rp 18.000 per kilogramnya menjadi Rp 19.000 perkilogramnya. Sedangkan harga Ucet perkilogramnya Rp 8.000 kini naik hingga Rp 12.000. (red.IY)


Posting Komentar

0 Komentar