Berikan Rasa Aman, Polsek Besuki Lakukan Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja GKJW Tumpuk

 


TULUNGAGUNG, tjahayatimoer.net - Untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas saat umat kristiani melaksanakan Ibadah Mingguan, Polsek Besuki Polres Tulungagung, Polda Jatim melaksanakan pengamanan, Minggu (28/05/2023).



Kegiatan Pemantauan dan Pengamanan ini dilakukan untuk memastikan agar pelaksanaan kegiatan Ibadah Minggu di Gereja Gereja GKJW Tumpuk Desa Besuki dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar.


 


Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH melalui Kapolsek Besuki AKP I Nebgah Suteja menyampaikan, Personil Polsek Melaksanakan pengamanan ibadah minggu di gereja yang ada di wilayah hukum Polsek Besuki.


 


“Kegiatan pengamanan ibadah minggu ini rutin dilakukan guna memberikan rasa aman kepada jemaat yang melaksanakan ibadah,” ujar Kapolsek.


 


Sebelum jemaat memasuki Gereja, Personil Polsek melakukan sterilisasi di dalam dan luar gereja serta dilakukan pengawasan dan pemeriksaan terhadap orang maupun barang.


 


“Pengamanan di Gereja-gereja ini sudah kegiatan rutin Polsek Besuki setiap hari minggu dan ibadah lainnya, Sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan selama kegiatan berlangsung,“ pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar