Siswa-siswi Lulusan SMA Negeri 1 Way Tenong Diterima di PTN Jalur SNBP

 


Lampung Barat, tjahayatimoer.net -, Sebanyak 77 Siswa-siswi lulusan SMA Negeri 1 Way Tenong, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat diterima kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP).


Kepala SMAN 1 Way Tenong, Supandi, S.Pd., M.M, menerangkan, dari 77 siswa kelulusan di tahun 2023 ini, ada 56 orang yang diterima Perguruan Tinggi diantaranya, di bidang Pendidikan Kedokteran 3 Siswa, Poltekkes 22 Siswa dan bidang pendidikan lainnya.


“Alhamdulillah, kami mengucapkan selamat dan sukses untuk anak-anak kami SMAN 1 Way Tenong. Kami mengucapkan rasa syukur dan bangga atas capaian ini,” Ungkap Supandi, Rabu (29/03/2023).


Iya pun mengreasikan kepada para guru dan tim yang telah bekerja keras untuk kemajuan sekolah.


” Tak dapat dipungkiri ini adalah kerja keras kita semua, dan akhirnya saya mengucapkan terimakasih kepada bapak/ibu tim SNBP, bapak/ibu wali kelas, para guru, Staf TU yang sudah bekerja keras dan berkolaborasi untuk kemajuan sekolah kita. Semoga ini berlanjut di bidang lainnya,” ujarnya.


Terakhir dirinya berpesan, untuk siswa-siswi yang belum lulus jangan berkecil hati.


“Untuk anak-anakku yang belum diterima di jalur ini jangan berkecil hati, tetap semangat masih ada jalur yang lainnya menunggu kalian,”pesannya. (red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MERESAHKAN !!! PT. LARASHATIKU ENVIRONMENTAL Disinyalir Lancarkan Dumping Sembarang Tempat.

Ada 6 Titik Indomaret Tanpa Izin, Gertak Persoalkan Toko Modern Siluman di 6 Titik.

Polda Jatim Dikritik karena Lambatnya Penanganan Kasus Rekayasa Pemilihan Kepala Desa