Tuban, tjahayatimoer.net - Bubur Muhdhor merupakan kuliner khas bulan puasa di Tuban. Sebab bubur ini hanya dibuat saat bulan Ramadhan yang sudah dilakukan secara turun temurun.
Bubur ini biasanya dibagikan menjelang buka puasa sebagai makanan takjil. Bubur ini dibagikan di halaman masjid Al Muhdhor di Jalan Pramuka, Kelurahan Kutorejo, Tuban. Ini kenapa bubur disebut Muhdhor.
Antrean panjang selalu mewarnai saat pembagian bubur khas Timur Tengah ini. Tak hanya anak-anak, remaja hingga dewasa semua turut antre pembagian bubur Muhdhor setip bulan puasa seperti saat ini.
Agil Al Bunnumay, ketua takmir masjid mengatakan awalnya bubur diantarkan ke warga yang kurang mampu. Namun seiring zaman warga berbondong-bondong datang ke masjid.
"Dulu cara membagi diantar ke rumah warga kurang mampu. Kini masyarakat yang datang ambil membawa wadah antre di halaman masjid untuk dapat menikmati bubur Muhdhor ini," tutur Agil, Sabtu ( 25/3/2023).
Menurut Agil, bubur Muhdhor sempat tak dibagikan karena pandemi COVID-19. Namun karena pandemi sudah melandai, pembagian bubur pun digelar lagi pada Ramadhan tahun ini.
Untuk membuat bubur Muhdhor, pihaknya biasanya menghabiskan sekitar 30 kilo beras yang dimasak kemudian diolah dengan santan dan daging kambing.
Bubur ini dimasak di halaman masjid oleh para pria. Saat dimasak, para pria ini silih berganti mengaduk bubur hingga matang. Cara seperti ini telah dilakukan secara turun temurun.
"Masih kayak Ramadhan sebelumnya, selalu kita keluarga besar takmir Al Muhdhor yang memasak dan semua pria," ujar Agil.
(red.Df)
0 Komentar