Kulon Progo tjahayatimoer.net- Seorang pemotor tewas tertabrak truk di jalan Pengasih-Nanggulan, Kapanewon Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, siang ini. Kedua kendaraan bahkan terperosok ke jurang sedalam lima meter di lokasi kejadian.Korban tewas bernama Jumiyati (37) warga Kapanewon Nanggulan. Korban dinyatakan meninggal dunia setelah motor matik bernomor polisi AB 6251 QL yang dikendarai bersama dua anaknya ditabrak truk hingga jatuh ke jurang.
"Kejadian sekitar pukul 11.30 WIB. Dalam insiden ini, satu korban pemotor dinyatakan meninggal dunia di lokasi," kata Kanit Gakkum Satlantas Polres Kulon Progo, Ipda Satya Kurnia saat ditemui di lokasi kejadian, Jumat (6/1/2023).
Satya menerangkan kejadian ini bermula saat truk tanpa muatan bernomor polisi AB 8679 HC melaju dengan kecepatan tinggi dari arah utara ke selatan. Sampai di lokasi kejadian yang merupakan jalan tikungan, truk ini tiba-tiba tak bisa dikendalikan hingga menabrak pemotor yang melaju dari arah berlawanan.
"Setelah itu dua kendaraan jatuh ke jurang sedalam lima meter yang berada di pinggir jalan," ujar Satya.
Satya mengatakan kejadian ini menewaskan satu orang pemotor. Adapun korban lain yang masih dalam pendataan, yaitu dua anak-anak pembonceng motor dan sopir truk mengalami luka ringan.
"Seluruh korban kini sudah dievakuasi ke RSUD Wates. Sekarang kami sedang fokus untuk mengevakuasi bangkai truk yang masih terperosok di lokasi," ucapnya.
Hingga berita ini ditulis, tim gabungan dari kepolisian, Tagana, dan sukarelawan masih melakukan proses evakuasi kendaraan. Evakuasi dilakukan dengan menarik truk menggunakan mobil jip.(red.WF)
0 Komentar