Di Tetapkan 33 KPM Pekon Tugu Mulya Saat Musdesus BLT-DD Tahun 2023.



Lampung Barat, tjahayatimoer.net - Susilo Haryanto Peratin pekon (Desa) Tugu Mulya laksanakan musdesus penetapan penerima BLT-DD ekstrem di tahun 2023 bertempat di Pekon Tugu Mulya, Kecamatan Kebun Tebu, Rabu 25 Januari 2023.


Dalam acara musdesus yang mana untuk melakukan pendataan yang sebelumnya di lakukan oleh  panitia bagi calon penerima BLT di masing masing pemangku, dengan hasil yang di tetapkan,  pemangku cipta gara 12 KPM, pemangku cipta makmur 10 KPM dan pemangku cipta sari 11 KPM.    


Sesuai dengan hasil pendataan panitia di lapangan berdasarkan kriteria Keluarga miskin yang berdomisili di pekon (Desa) bersangkutan, dan di utamakan untuk keluarga miskin ekstrem, keluarga yang terdapat anggota keluarga rentan sakit menahun/kronis, keluarga dengan anggota rumah tangga tunggal dan lanjut usia, yang di tetapkan berdasarkan peraturan pemerintah pusat.


Dalam hasil  musdesus  berdasarkan kriteria penerima BLT-DD ekstrem telah di tetapkan oleh pemerintah Pekon Tugu Mulya, sebanyak 33 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di tiga (3) ke pemangkuan dengan aturan maksimal 25 % persen minimal 10 % persen  dan pemerintah pekon menetapkan hasil musdesus  untuk keluarga penerima manfaat (KPM) BLT-DD  ekstrem 14 % persen dengan total anggaran dana desa Pekon Tugu Mulya sebesar Rp 842.964.000, dari dana desa tahun anggaran 2023.



Peratin Susilo Haryanto dalam sambutannya "menyampaikan kepada calon penerima BLT-DD ekstrem sebagai pemerintah pekon Tugu Mulya, kami akan menjalankan amanah dan tanggung jawab sesuai dengan peraturan persiden nomor 4 tahun 2022  dimana dalam ketentuannya penyaluran di berikan batas maksimal 25 % persen dan minimal 10 % persen"terangnya.



Ahmad Heriyanto pendamping desa, Menjelaskan "pemerintah pekon tugu mulya bukan hanya BLT-DD saja melainkan ada anggaran 20 % persen dari ketahanan pangan yang di peruntukan untuk bidang pemberdayaan masyarakat, harus sesuai dengan yang di butuhkan oleh masyarakat yang  dapat di panen menghasilkan selama tiga bulan seperti pengadaan bibit sayur sayuran dan yang lainnya,"ucapnya.



Hadir dalam acara musdesus, Peratin Pekon Tugu Mulya Susilo Haryanto,  Camat Kebun Tebu, yang di wakili Sekcam Fhitri Aydi, S.,sos, Ahmad Heriyanto pendamping Desa, Babinkantibmas, ketua LHP dan Anggota, LPMP, mahasiswa KKN Unila, aparatur Pekon Tugu Mulya dan masyarakat calon penerima BLT-DD ekstrem.(piki ct)



Posting Komentar

0 Komentar