SD Negri I Muara Jaya II Butuh Perhatian Khusus dari Dinas Pendidikan

 


Lampung Barat, tjahayatimoer.net - SD Negri I Muara Jaya II butuh perhatian khusus dari dinas pendidikan kabupaten lampung barat pekon muara jaya II, Kamis 08 Desember 2022.

Saat di temui Tim awak media  di kantor kepala sekolah SD Negeri I, kepala sekolah SD Negeri I Supingi mengatakan, “saya sangat perihatin dengan dua ruangan kelas yang belum di renovasi karena ruang kelas tersebut masih di gunakan untuk belajar,” ujarnya.

Lebih lanjut Supingi menjelaskan, “ada dua ruangan yang harus di renovasi yaitu satu ruang perpustakaan, dan yang satunya ruang kelas yang masih di gunakan oleh siswa untuk belajar dan kalau turun hujan bocor semua.”

“Harapan saya agar dinas terkait segera melakukan peninjauan terhadap gedung sekolah dan gedung perpustakaan SD Negeri I yang ada di Pekon Muara Jaya II, dan harapan saya kepada pemerintah daerah melalui instansi terkait untuk memperioritaskan pembangunan renovasi ruang kelas dan ruang perpustakaan yang ada di SD Negeri I Pekon Muara Jaya II,” pungkasnya.

Di tempat yang berbeda wali murid yang enggan disebutkan namanya menyampaikan, “sebenarnya saya juga khawatir dengan kondisi ruangan kelas tersebut, mungkin bukan hanya saya aja yang khawatir kemungkinan besar tenaga pengajar / guru pun merasa was-was dengan ruang kelas dan ruang perpustakaan yang kondisinya cukup memprihatinkan itu,” tutupnya.

(M.piki alparuxi)

Posting Komentar

0 Komentar