Gunung Semeru Muntahkan Lava Pijar.

 Lumajang, tjahayatimoer.net (08/12/2022)  Gunung Semeru pagi ini erupsi. Erupsi terjadi sekitar pukul 05.21 WIB, Kamis (8/12/2022). Tinggi letusan teramati kurang lebih 300 meter di atas puncak 3.976 meter di atas permukaan laut.

Sebelum erupsi, Semeru sempat mengeluarkan lava pijar sekitar pukul 18.23 WIB, Rabu (7/12/2022).

"Mengeluarkan guguran lava pijar sejauh 300-500 meter," kata Supervisor Pusdalops BPBD Lumajang, Kustari Sumardi saat dikonfirmasi.
Warga, jelas dia, diimbau tidak melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 17 km dari puncak.

"Selain itu mewaspadai potensi awan panas guguran (APG), guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai/lembah yang berhulu di puncak Gunung Api Semeru," tambahnya.

"Kawasan Curah Kobokan ditutup sesuai rekomendasi PVMBG," jelasnya.

Hingga kini, Gunung Semeru masih berstatus level IV atau awas. Pemkab Lumajang juga mengeluarkan tanggap darurat hingga Sabtu 17 Desember 2022.(hum.ry)

Posting Komentar

0 Komentar