Surabaya, tjahayatimoer.net - Sejak dilaporkan pada Senin (7/11), kasus pria memukul mahasiswa menggunakan tongkat baseball langsung menjadi atensi. Polisi sudah berusaha mencari pelaku, namun pelaku kabur.
Upaya polisi mencari pelaku dilakukan dengan mencari tahu siapa pria yang di dalam video menggunakan baju kuning. Setelah identitas didapat, polisi berusaha mencarinya.
"Diduga WF, usia 37 tahun, warga Surabaya," ujar Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Mirzal Maulana, Sabtu (12/11/2022).
Mirzal menegaskan ia dan para personelnya telah melakukan beragam upaya untuk memburu pria tersebut. Namun, ia mengaku WF kabur usai videonya viral dan menjadi bahan pemberitaan.
"Terduga pelaku kabur, sementara masih dikejar sama tim," ujarnya.
Bahkan Mirzal mengaku sudah mengobok-obok dua tempat yang diduga menjadi tempat pelarian pelaku. Namun hasilnya masih nihil.
"Kami sudah buru ke 2 lokasi, tapi belum (tertangkap)," kata Mirzal.
Mirzal memastikan, pihaknya masih belum menangkap WF. Kendati demikian, ia menegaskan masih berupaya maksimal untuk memburu WF.
Kasus ini berawal dari viralnya sebuah video berdurasi 34 detik. Video itu memperlihatkan seorang pria berbaju kuning sedang cekcok dengan pria berbaju kotak-kotak abu-abu di samping sebuah mobil. Di tangan pria berbaju kuning tergenggam sebuah tongkat baseball.
Di tengah cekcok, tangan kanan pria berbaju kuning bergerak ke atas hendak memukul namun tidak jadi. Namun sedetik kemudian, tongkat baseball itu mendarat di wajah pria berbaju kotak-kotak abu-abu yang ternyata seorang mahasiswa. Semua kejadian itu direkam oleh seseorang yang ada di dalam mobil.
Dari data yang di himpun, kejadian pemukulan itu terjadi di halaman parkir sebuah minimarket di Jalan Majapahit Surabaya. Kejadian itu dikarenakan adanya senggolan kendaraan saat parkir.
0 Komentar