Pabrik Tiner Di Prambon Sidoarjo Dilalap Api, Tiga Karyawan Luka Bakar



Sidoarjo, tjahayatimoer.net - Pabrik tiner milik PT Karya Agung Sejahtera di Dusun Cumpleng, Simogirang, Prambon terbakar. Akibat kebakaran ini ada 3 orang karyawan pabrik yang mengalami luka bakar dan telah dievakuasi.

Kebakaran itu dilaporkan terjadi pukul 16.55 WIB. Kabid Pemadam Kebakaran (Damkar) BPBD Sidoarjo Nawari mengatakan pihaknya dapat laporan kebakaran ini dari Call Center 112 dan langsung meluncurkan 4 unit mobil damkar ke lokasi.

"Setelah mendapatkan laporan kami terjunkan 4 unit mobil damkar. Dua dari Porong, 2 lagi dari Krian," kata Nawari, Senin (31/10/2022).

Nawari menjelaskan ketika tiba di lokasi petugas Damkar langsung melakukan evakuasi kepada sejumlah orang. Menurut Nawari saat kebakaran terjadi gudang yang juga pabrik itu masih beroperasi. Alhasil saat melakukan pemadaman petugas menemukan 3 orang pekerja yang mengalami luka bakar.

"Tiga orang itu adalah pekerja pabrik tiner itu. Setelah kami temukan mereka berhasil dievakuasi ke RS Anwar Media Balong Bendo," ujar Nawari.

Ia menyebutkan bahwa dalam proses pemadaman itu ada sebanyak 17 orang petugas Damkar yang terlibat untuk memadamkan api. Hingga sekitar pukul 18.45 WIB api dinyatakan padam. Pembasahan tuntas dilakukan pukul 19.00 WIB.

"Jam 19.00 WIB sudah kami tarik mundur semua mobil Damkar," katanya.

Ia menambahkan, soal penyebab kebakaran, diduga karena adanya ledakan pada ketel berisi tiner. Menurut mantan Kabid Pasar Rakyat Disperindag Sidoarjo itu, ketel itu diduga meledak akibat adanya tekanan uap di dalamnya yang terlalu panas.

"Untuk kerugian material masih dalam perhitungan. Karena ada alat berat yang juga ikut terbakar," tandas Nawari.

Posting Komentar

0 Komentar