Trenggalek, tjahayatimoer.net - Pemerintah Kabupaten Trenggalek berupaya menggejot sektor pariwisata desa, salah satunya dengan menggelar Anugerah Seratus Desa Wisata (Sadewa). Melalui program ini Pemkab Trenggalek akan memilih enam kategori wisata desa terbaik.
Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin, mengatakan anugerah itu merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam mendorong eksistensi desa wisata. Harapannya geliat para pelaku jasa wisata akan semakin baik dan mampu mendorong peningkatan ekonomi desa.
"Kalau di Kementerian Pariwisata ada ADWI (Anugerah Desa Wisata) maka di tingkat kabupaten kami ciptakan Anugerah Sadewa, ini merupakan yang pertama," kata Mochamad Nur Arifin, Selasa (26/9/2022).
Nantinya masing-masing desa wisata akan saling berkompetisi menjadi untuk menjadi yang terbaik. Dalam agenda ini, Pemkab Trenggalek melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan akan mencari enan wisata desa terbaik dari enam kategori yang dilombakan.
"Silakan masing-masing desa wisata untuk berkreasi. Sambil mempersiapkan masyarakat, menggali budayanya, mengonservasi lingkungannya, jangan lupa disiapkan event-nya. Minimal setiap desa wisata punya event yang khas karena mengundang orang itu biasanya harus lewat event dulu," ujarnya.
Nur Arifin yakin dengan semangat gotong royong, masyarakat desa mampu berkolaborasi untuk menciptakan desa wisata yang berkualitas. Pihaknya berharap label pariwisata desa ditambah labelnya menjadi geo side hingga geo heritage.
"Kemudian ini menjadi bagian dari geo park. Harapannya status itu bisa mengangkat status sebuah daerah dan perekonomian sebuah daerah. Mari kiat-kiat ini kita seriusi saya berharap ini jadi kemakmurannya Trenggalek sumbernya salah satunya dari desa wisata ini," imbuhnya.
Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Trenggalek, Sunyoto mengatakan Anugerah Sadewa saat ini telah memasuki tahap pendaftaran, puluhan pengelola wisata telah mendaftarkan diri untuk ikut berkompetisi.
"Sebelum ditentukan juaranya, nanti akan kami verifikasi dulu, kan ada video profilnya. Kemudian kami pilih 12 yang terbaik," kata Sunyoto.(hum.dn)
0 Komentar