Gresik, tjahayatimoer.net - Kapolres Gresik AKBP Mochamad Nur Azis S.H., S.I.K., M.Si menggelar dialog bersama elemen mahasiswa di Kabupaten Gresik. Dialog digelar di Command Polres Gresik Jalan Wahidin Sudiro Husodo Kembangan, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik. Rabu (7-9-2022).
Elemen mahasiswa dihadiri Ketua PC IMM Kab. Gresik Dina Auliyah beserta 3 rekan lainnya. Ketua DPC GMNI Kab. Gresik Ahmad Fian Mahendra beserta 1 rekan lainnya. Ketua Umum HMI Komisariat Gresik Nur Alvy Shabirin beserta 1 rekan lainnya. Ketua PC PMII Kab. Gresik Ali Maksim beserta 1 rekan lainnya. Sekertaris BEM UISI Gresik Syahrifudin beserta 2 rekan lainnya.
Anggota HMI Gresik, Ubaidillah mengatakan demontrasi yang baik terbentuk dari anspirasi yang baik.
Kapolres mengatakan, pemberitahuan diberikan selambat-lambatnya 3 kali 24 jam sebelum kegiatan dimulai. Pemberitahuan tersebut memuat antara lain maksud dan tujuan, tempat, lokasi, dan rute, waktu dan lama, serta bentuk demonstrasi dilakukan.
"Kalau mau unjuk rasa tidak apa-apa namun harus sesuai dengan prosedur. Kami dari Polres Gresik akan mengawal melindungi rekan-rekan mahasiswa," tegasnya.
Kapolres menyampaikan rasa terima kasih kepada mahasiswa yang telah hadir di acara ini.
"Insyaallah pekerjaan akan lebih mudah dan senang, sama juga dengan anggota polres bekerjalah dengan baik dan ikhlas jadi anggota Reskrim yang baik, jadi anggota yang baik jadi Sabhara yang baik yang berguna dan bermanfaat bagi masyarakat. Namun pekerjaan kita yang sudah baik belum tentu baik di mata masyarakat. Intinya kita sebagai anggota Polri sudah melaksanakan tugas dengan ikhlas, baik dan melayani masyarakat," tegasnya lagi. (hum.nf)
0 Komentar