Aksinya Sempat Diketahui Warga, Diduga Dua Orang Pencuri Ceburkan Diri ke Sungai di Kenjeran


Surabaya, tjahayatimoer.net - Dua terduga pencuri menceburkan diri di Sungai Kedinding Lor, Kecamatan Kenjeran, Surabaya. Peristiwa itu terjadi pada Senin (19/9) dini hari, yakni pukul 00.55 WIB.


Kedua pria itu diduga merupakan pelaku pencurian. Berdasar data dari akun instagram @call112surabaya, 2 pria itu sempat menjadi sasaran amukan warga. Dari video yang beredar, warga tampak mengamuk. Belasan bahkan puluhan warga juga melempar batu ke arah mereka.


Kedua pria itu dikabarkan sempat mencuri pada Minggu (18/9) malam. Namun aksi keduanya saat hendak mencuri di kawasan Kenjeran diketahui warga. 


Dua terduga pencuri menceburkan diri di Sungai Kedinding Lor, Kecamatan Kenjeran, Surabaya. Peristiwa itu terjadi pada Senin (19/9) dini hari, yakni pukul 00.55 WIB.


Kedua pria itu diduga merupakan pelaku pencurian. Berdasar data dari akun instagram @call112surabaya, 2 pria itu sempat menjadi sasaran amukan warga. Dari video yang beredar, warga tampak mengamuk. Belasan bahkan puluhan warga juga melempar batu ke arah mereka.


Kedua pria itu dikabarkan sempat mencuri pada Minggu (18/9) malam. Namun aksi keduanya saat hendak mencuri di kawasan Kenjeran diketahui warga. 


Keduanya pun melarikan diri dan dikejar massa. Dalam pelariannya, mereka melewati sungai. Keduanya lalu nekat menceburkan diri.


Petugas dari Satpol PP, TNI, dan kepolisian, datang dan langsung mengevakuasi mereka sekitar pukul 03.00 WIB dalam keadaan menggigil.


Saat dikonfirmasi, Kanitreskrim Polsek Kenjeran AKP Soeryadi membenarkan perihal tersebut. Dia menyebut kedua pria itu merupakan pelaku pencurian. 


Soeryadi memastikan keduanya selamat. Pasca ditangkap, keduanya langsung diamankan ke Polsek Kenjeran. ”Langsung diperiksa 2 tersangka ini,” kata Soeryadi, Senin (19/9). (red.hr)

Posting Komentar

0 Komentar