Kecelakaan Maut Truk vs Sepeda Motor, Balita 2 Tahun Tewas

 


  Mojokerto, tjahayatimoer.net – Seorang balita yang baru berusia 2 tahun tewas dalam sebuah kecelakaan di Jalan Raya Simpang Tiga Desa Lebaksono, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, Senin (1/8/2022). Kecelakaan yang terjadi sekira pukul 11.30 WIB tersebut melibatkan truk dan sepeda motor.

Korban APN (2) tersebut bersama dua orang perempuan Sakila Adiba Khotijah (19) dan Safira Aiswara Ray (19) warga Desa Temu Gg 3 RT 04 RW 03, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo. Sakila Adiba Khotijah (19) mengendarai sepeda motor Honda Beat nopol W 3805 KQ.

Sepeda motor yang ditumpangi korban berjalan dari utara ke selatan, sementara truck nopol W 8928 K yang dikemudikan Achmad Haris Dimyati (25) berjalan dari arah sebaliknya. Sampai di lokasi kejadian, truk belok ke arah kanan namun di saat bersamaan ada sepeda motor Honda Beat nopol W 3805 KQ.

Karena jarak antara kedua kendaraan sudah dekat sehingga keduanya saling bertabrakan. Korban tewas di lokasi kejadian setelah sepeda motor yang ditumpangi menabrak truk yang dikemudikan warga Dusun Penewon RT 01 RW 01, Desa Jambuwok, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto tersebut.

Sementara Sakila Adiba Khotijah (19) dan Safira Aiswara Ray (19) mengalami luka di bagian kepala. Para korban dievakuasi ke RSUD Prof Dr Soekandar Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto. Kasus kecelakaan dengan korban jiwa tersebut ditanggani Unit Laka Satlantas Polres Mojokerto.

Kasat Lantas Polres Mojokerto, AKP Muhammad Bayu Agustyan mengatakan, penyebab kecelakaan diduga sopir truk ketika berbelok ke kanan tidak bisa mengantisipasi situasi dan kondisi lalu-lintas yang ada di depannya. “Sementara pengendara dan penumpang Honda Beat tidak menggunakan helm,” ungkapnya. (red.Nf)

Posting Komentar

0 Komentar