Damkar Gresik Basmi Sarang Tawon, Karena Sangat Ganggu Siswa SD.



Gresik, tjahayatimoer.net - Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Gresik membakar sarang tawon vespa di salah satu pohon di kebun SD Semen Gresik, Kelurahan Sidomoro, Kebomas. Pembakaran dilakukan agar para siswa tak menjadi korban.


Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Gresik Agustin Halomoan Sinaga mengatakan sarang tawon itu berada di atas pohon buah nangka yang berada di kebun sekolah. Sarang itu diketahui tukang kebun sekolah yang hendak membersihkan halaman sekolah.


"Melihat sarang tawon berukuran besar, tukang kebun sekolah melaporkan kepada kita. Agar tidak mengganggu kegiatan di sekolah ketika murid-murid masuk," kata Sinaga, Minggu (14/8/2022).

Sinaga menjelaskan, setelah dapat laporan itu, pihaknya langsung mendatangi lokasi. Dengan memakai pakaian APD lengkap, petugas menyemprotkan bahan bakar. Setelah itu, petugas membakar sarang itu.


"Karena berada di atas pohon, kami memilih evakuasi dengan cara dibakar," jelas Sinaga.


Pada kesempatan ini Sinaga mengimbau kepada warga Gresik agar berhati-hati ketika tahu keberadaan sarang tawon vespa. Selain sengatannya berbahaya, jika tidak memahami cara mengevakuasi bisa berakibat fatal.


"Kalau disengat satu atau dua tawon mungkin bengkak, kalau banyak ya bisa fatal. Saya juga imbau agar masyarakat tidak perlu mengevakuasi sendiri, hubungi petugas. Sebab, jika tidak paham, bisa membahayakan diri sendiri atau orang lain," ujarnya.(red.Ad)

Posting Komentar

0 Komentar