Seorang Pria Saat Mencari Kol Untuk Bebek, Terpeleset Tercebur Naas Korban Tidak Bisa Berenang Dan Akhirnya Tewas Tenggelam.

 

Pasuruan, tjahayatimoer.net – Naas seorang remaja tewas didalam lubang galian sirtu. Remaja bernama Sugiono(29) ini merupakan warga Desa Bulusari, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan.

Hal ini dibenarkan oleh Kanit Reskrim Polsek Gempol, Iptu Khoirul Anam. Anam mengatakan bahwa kejadian itu terjadi pukul 12.00 WIB.

“Iya benar telah ada orang meninggal dunia. Kami menerima laporan dari warga pukul 12.00 WIB,” kata Anam, Rabu (6/7/2022).

Anam menjelaskan bahwa saat kejadian tersebut korban hendak mencari hewan kol. Hewan tersebut nantinya akan dibuatnya untuk pakan ternak bebeknya.

Namun naas korban terpeleset dan tercebur kedalam lubang galian sirtu sedalam 3 meter. Saat kejadia. tersedut terdapat saksi mata bernama Rony yang merupakan adik korban.

Menurut Rony yang saat itu juga sedang mencari burung, korban sempat meminta tolong dengan melambaikan tangannya. Melihat hal itu Rony kemudian mendatangi korban ditempat lokasi.

Namun, adik korban tersebut tak bisa berenang dan akhirnya memanggil warga sekitar. Saat menolong korban warga sempat kesusahan untuk menemukan jazadnya.

“Pencarian jasad korban kurang lebih ada satu jam setengah di dalam lubang galian sirtu itu. Setelah ditemukan korban kemudian langsung dievakuasi,” lanjut Anam.

Pada bagian tubuh korban tidak ditemukan bekas luka sama sekali. Setelah dicek bagian tubuh korban, jasad korban lalu di bawa kerumah duka untuk diistirahatkan. (red.Ad)

Posting Komentar

0 Komentar