Inilah Pesan Dirpolairud Polda Bali Saat Pimpin Apel Jam Pimpinan

  


Bali, tjahayatimoer.net - Direktur Polisi Air dan Udara (Dirpolairud) Polda Bali, Kombes Pol Soelistijono, S.I.K., M.H., memimpin langsung kegiatan Apel Jam Pimpinan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Ditpolairud Polda Bali, Selasa (19/07/2022) pagi.


Dalam penyampaiannya Jam Pimpinan tersebut, Kombes Pol Soelistijono, S.I.K., M.H., mengapresiasi personel yang telah melaksanakan tugas pengamanan dalam Ops Gapura Agung V secara maksimal dan profesional.


“Terimakasih kepada seluruh personel yang telah melaksanakan tugas dengan baik serta tanggungjawab. Semoga kedepannya, kinerja seluruh personel semakin ditingkatkan lagi,” ucap Dirpolairud Polda Bali.


Selain itu Perwira Menengah (Pamen) dengan 3 melati dipundaknya tersebut, juga membahas terkait anggaran yang telah disalurkan dalam kegiatan – kegiatan personel Ditpolairud Polda Jatim.



“penyerapan anggaran pada semester lalu sudah baik. Dan untuk semester mendatang, agar lebih maksimal. Persiapan dalam rangka audit kinerja oleh itwasum polri, ditpolairud polda bali segerakan lengkapi data yang akan di bawa ke polda bali.” Ulas kombes pol soelisijono


sementara itu terkait penerimaan bintara baru gelombang II dalam pengenalan fungsi polairud, agar dilaksanakan secara maksimal dengan membawakan materi yang mudah dimengerti oleh bintara remaja.


“Sebelum melaksanakan tugas, alangkah lebih baiknya terlebih dahulu memahami tugas dan fungsi di Ditpolairud. Sehingga, ketika sudah dilapangan, akan lebih mempermudah dalam melaksanakan tugas. Saya berharap, agar seluruh personel Ditpolairud Polda Bali selalu solid,” Pungkas Kombes Pol Soelis. (hum.en)

Posting Komentar

0 Komentar