Penemuan Jenazah Wanita Di Kali Krukut Depok, Polisi Masih Lakukan Penyelidikan.

 

Jakarta, tjahayatimoer.net - Mayat perempuan ditemukan warga di Kali Krukut, Depok. Jasad tersebut diperkirakan sudah lebih dari 3 hari.


Salah satu saksi, Ahmad, mengatakan penemuan mayat tersebut pada Kamis pagi (30/6/2022). Mayat ditemukan di Kali Krukut perbatasan Depok dengan Jagakarsa.



Ahmad awalnya mendapat informasi dari tetangga yang bekerja di perumahan tersebut. Ia pun mengecek ke lokasi untuk mengetahui kebenarannya.


"Saya lihat tetangga saya kerja di situ, nyapu di komplek. Terus dia pikir itu boneka beberapa kali karena masih gelap, dia datang subuh kan. Terus WA ada mayat di sini, saya cek ke sana ternyata benar," papar Ahmad saat dihubungi awak media, Kamis (30/6/2022).


Ahmad menyebut lokasi sudah ramai warga sekitar pukul 07.00 WIB. Ia memperkirakan mayat sudah lebih dari 3 hari baru ditemukan.


"Kondisinya sudah lebih dari 3 sampai 4 hari, sudah membengkak. Biru semua, kayaknya ada bekas luka-luka di mulut darah yang sudah menghantam, memprihatinkan," ungkapnya.


Pakaian jasad perempuan tersebut masih utuh. Polisi dengan petugas gabungan lain membawa jenazah sekitar pukul 11.00 WIB.


"Masih utuh pakaiannya dengan kondisi yang membengkak. Itu warga hampir semua melihat, kayaknya polisi sudah telepon Fatmawati atau apa gitu ambulans. Diangkat kira-kira jam 11.00-an, sebelum Dzuhur," sambungnya.


Menurut Ahmad, warga di sekitar komplek tidak ada yang merasa kehilangan anggota keluarga. Ia mengaku kaget dengan kejadian tersebut.


"Belum ada (yang tahu identitas), nggak ada yang kenal, nggak (merasa kehilangan). Saya kaget juga, karena MasyaAllah sudah membengkak ungu," kata Ahmad.


Dikonfirmasi secara terpisah, Wakil Kepala Polisi Sektor (Polsek) Cinere, Depok, AKP Jajang Rahmat membenarkan kejadian itu. Proses pendalaman masuk wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan.


"Betul (penemuan mayat), tapi masuk wilayah Jagakarsa. Infonya perempuan," tandasnya.(red.Ad)

Posting Komentar

0 Komentar