Kediri, tjahayatimoer.net - Tim Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Kediri terus menambah jam terbang jelang digelarnya Porprov Jatim 2022. Dalam laga uji tanding resmi di GOR Merdeka Jombang, baik tim putri maupun tim putra mampu meraih kemenangan tiga set langsung.
Usai uji tanding melawan tim PBVSI Kabupaten Blitar pada Minggu lalu, pada Jumat (25/02) melawan tim PBVS Kabupaten Jombang. Hadir dalam uji tanding ini masing-masing Ketua PBVSI dari kedua tim. AKBP Agung Setyo Nugroho yang juga Kapolres Kediri dan AKBP Nurhidayat, Kapolres Jombang.
Disampaikan AKP Rizkika Atmadha Putra, Ketua Harian PBVSI Kabupaten Kediri yang juga Kasat Reskrim Polres Kediri menyampaikan. Masih perlu jam terbang bermain anak asuhnya dengan kembali menggelar uji tanding dalam waktu dekat.
AKP Rizkika menambahkan "Secara performa, anak-anak masih perlu uji tanding. Kami berharap setelah rangkaian uji coba diantaranya dengan salah satu tim proliga. Hasil melawan tim Kabupaten Jombang menunjukkan hasil peningkatan, khususnya pada tim putra sempat kedodoran di set awal. Kami akan terus perbaiki dan saya minta anak-anak selalu ikuti arahan Coach Thoiron,"
Adapun hasil pertandingan tim putri meraih kemenangan 3-0, dengan poin 25-13, 25-12 dan 25-13. Begitu juga tim putra menang 3-0, 26-24, 25-15 dan 25-12. Dikonfirmasi usai pertandingan, Coach Thoiron mengakui tim putra masih terkendala dengan mental bertanding.
"Secara fisik dan skill sudah baik, kami akui mental tim putra belum stabil. Setelah ini kami agendakan dengan tim putri Kota Kediri. Untuk tim putra masih dicarikan lawan punya kemampuan di atasnya. Saya berharap anak-anak selalu fokus saat bertanding," jelas pelatih asing asal Kuba. (red.af)
0 Komentar