Proyek Siluman Menjamur di Kabupaten Padang Lawas Utara



Padang Lawas Utara, tjahayatimoer.net - Proyek Siluman bagaikan tumbuh seperti Jamur di Kabupaten Padang Lawas Utara ( Paluta ). Salah satunya terdapat di Desa Balimbing Jae Kecamatan Padang Bolak Julu Kabupaten Padang Lawas Utara. Pembangunan proyek tersebut tidak dilengkapi papan merek yang mana seharusnya setiap bentuk bangunan proyek harus memasang pajangan papan merek guna untuk melihat data setiap bangunannya, baik tentang anggaran dana maupun ukuran bangunan serta nama perusahaan pelaksananya.

              

Adapun salah satu jenis bangunan Proyek Siluman yang terdapat di Desa Balimbing Jae tersebut adalah pembangunan Irigasi atau yang lazim disebut Baronjong yang berlokasi di jembatan Aek Mual Desa Balimbing Jae Anggaran tahun 2021 yang lalu. 


Adapun bahan material bangunan tersebut adalah menggunakan Batu Gunung dan seharusnya untuk jenis bangunan tersebut tidak layak memakai Batu Gunung, karena bahan material yang berasal dari Gunung mudah rapuh alias tidak kuat.


Menurut keterangan Narasumber salah seorang warga desa setempat yang tidak mau disebut jati dirinya, Bahwa Kepala Desa Balimbing Jae Kecamatan Padang Bolak Julu Kabupaten Paluta ( Padang Lawas Utara ) menerangkan kepada awak media, "Kepala Desa  Balimbing Jae Syahminan Zaini Harahap SP.d. dan lebih parahnya, bila setiap Anggaran Dana Desa cair Kepala Desa tidak pernah mengadakan acara Musyawarah dengan warga Desa. Beliau selalu bertindak sendiri bersama orang-orangnya yang bisa Kong kali Kong dengan beliau." terangnya 


Dan untuk mencari keseimbangan informasi kami menghubungi Kepala Desa melalu telepon seluler. Dari kejauhan berbunyi, "telepon yang anda hubungi sedang tidak dapat menerima panggilan." ( Ali Doar Nasution SP.d )



Posting Komentar

0 Komentar