Semarang, tjahayatimoer.co.id - PT. Mutiara Tekhnologi Indonesia (MTI) meresmikan SPB BUMDES , di Desa Tlogo kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang Sabtu (05/02/22)
Peresmian tersebut di hadiri oleh jajaran Pemerintah Kabupaten Semarang diantaranya, Dispermades kabupaten Semarang, muspika Kecamatan Tuntang, dan Camat Tuntang.
Selain dari unsur pemerintah hadir dalam acara tersebut Direktur PT. Mutiara Tekhnologi Indonesia (MTI) Agustinah dan di dampingi General manager seluruh Indonesia diantaranya Anang Winarso GM Jateng DIY, Bambang Priono GM Kalimantan barat, Junaedi Parapat GM Sumbagut, Rieke holderman GM Sulawesi dan satu Dir.Op Luar Jawa Sdr. Gufron.
Agustinah dalam sambutannya mengklaim bahwa Pertades akan menjadi Soko guru perekonomian Desa.
Kami atas nama PT. Mutiara Tekhnologi Indonesia selaku perusahaan penyalur bahan bakar minyak sekaligus management SPB Pertades, Sepakat menorehkan tonggak sejarah dalam pengisian bahan bakar minyak SPB Pertades yang bekerjasama dengan BUMDES seluruh Indonesia, dan perlu saya sampaikan bahwa SPB Pertades dikelola oleh perusahaan swasta yaitu PT. Mutiara Tekhnologi Indonesia dengan PT. mitra utama MC, atau MUI, sebagai holding company adalah perusahaan yang berskala nasional yang bergerak di bidang usaha Niaga umum bahan bakar minyak dengan kode usaha nomor 33 22.00169 dan keputusan kepala BKPN nomor 232/1/IU/ESDM/PMDM/2016 tentang usaha niaga umum terangnya.
Lanjut Agustina, "Perlu juga kami tegaskan bahwa Pertades pembangunan ekonomi rakyat untuk ketahanan Desa dalam usahanya hanya menggandeng BUMDES. Karena dengan harapan unit usaha ini akan menjadi usaha andalan bagi Bumdes - Bumdes di seluruh Indonesia, agar mampu menuju Desa mandiri dan harapan kedepan bisa menjadi Soko guru perekonomian Desa." (Rosyid)
0 Komentar