Kediri, tjahayatimoer.net - Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramono, SH (Mas Dhito) melantik Dewan Pengawas dan Anggota Direksi BUMD Kabupaten Kediri di Ruang Pamenang Kantor Pemerintah Kabupaten Kediri, pada Selasa (25/01/22).
Saat pelantikan tersebut Mas Dhito, sapaan akrabnya, meminta pada Dewan Pengawas dan Anggota Direksi BUMD untuk terus melakukan pembenahan baik internal maupun eksternal.
Mas Dhito mengatakan, “Kami minta pada saudara yang telah diambil sumpah dan dilantik untuk melakukan pembenahan baik internal maupun eksternal. Demi peningkatan kualitas dan kuantitas pelayanan BUMD kepada masyarakat, ” terang Mas Dhito saat sambutan.
Mas Dhito juga menjelaskan bahwa mereka dituntut untuk mempunyai komitmen yang tinggi terhadap amanah yang diemban. Terutama pada aspek sumber daya di Perusahaan Daerah masing-masing.
Masih menurut Mas Dhito, “Tentu saja dibutuhkan komitmen dan kinerja nyata utamanya sumber daya di lingkungan Perusahaan Daerah masing-masing mulai pimpinan hingga jajaran staff, ” terang Bupati yang gemar mengendarai vespa ini.
Mas Dhito menambahkan, pihaknya akan terus melakukan monitoring dan evaluasi atas capaian yang dilakukan oleh dewan pengawas dan anggota direksi yang baru dilantik ini.
Kami akan terus memantau dan mengevaluasi Perusahaan Daerah di Kabupaten Kediri ini.” tambahnya.
Untuk pesan terakhir, Mas Dhito menyampaikan pada jajaran staff di Perusahaan daerah agar saling bahu membahu dengan dewan pengawas dan direksi yang baru dilantik tersebut.
Pesan Mas Dhito, “Pada seluruh jajaran Staff, agar dapat membantu dewan pengawas dan direksi yang baru agar dapat mewujudkan Perusahaan Daerah di Kabupaten Kediri yang mandiri dan profesional, ” demikian pungkasnya. (red)
0 Komentar