Tulungagung, tjahayatimoer.net – Ratusan personel Polres Tulungagung melaksanakan pengamanan aksi damai oleh Lembaga Pengawas Korupsi dan Pemantau Penegak Hukum Indonesia ( LPKP2HI ).
Aksi damai dilakukan di DPRD Kabupaten Tulungagung diikuti sekitar 30 orang dengan Korlap Sdr. Sugeng Sutrisno, Rabu (26/01/22) pagi.
Pengamanan dan pengawalan peserta aksi damai dipimpin Kabag Ops Polees Tulungagung Kompol Supriyanto, SH dengan menerjunkan 178 Personil gabungan Dalmas Polres dan Polsek Jajaran serta Peleton Polwan Polres Tulungagung.
Kapolres Tulungagung AKBP Handono Subiakto, SH, SIK, MM melalui Kasi Humas Iptu Nenny Sasongko, SH mengatakan sebelum pengamanan aksi damai, ratusan personel gabungan tersebut menggelar apel di halaman Mapolres Tulungagung.
“Kami tidak mau under estimate dengan situasi yang ada, Polres Tulungagung menurunkan ratusan personel untuk mengamankan aksi damai oleh LPKP2HI agar berjalan lancar,” kata Kasi Humas.
“Dalam arahan yang disampaikan oleh Kabagops pada saat apel, Seluruh Personil yang melaksanakan pengamanan tidak ada yang membawa senjata Api”, sambung Iptu Nenny.
Sebelum melaksanakan aksi damai, massa melakukan titik kumpul di Lapangan Desa Panjerejo Kecamatan Rejotangan selanjutnya menuju sasaran yaitu Kantor DPRD Tulungagung dilakukan pengawalan dan pengamanan oleh anggota Kepolisian.
“Alhamdulillah, Kegiatan Aksi Damai Lembaga Pengawas Korupsi dan Pemantau Penegak Hukum Indonesia berjalan aman, tertib dan lancar serta sesuai protokol kesehatan”, pungkas Iptu Nenny. (red)
0 Komentar